Perkembangan dunia yang telah bergerak dengan cepat dalam era persaingan global membutuhkan penyiapan kualitas sumber daya manusia yang nantinya akan menjadi pelaku utama kompetisi. Calon tenaga kerja yang memiliki kompetensi selaras dengan kebutuhan dunia industrI dan dunia usaha akan menjadi jawaban kebutuhan masa kini dan masa yang akan datang. Tenaga kerja yang telah memiliki kompetensi teknis dan softskill yang kuat akan siap untuk masuk dalam dunia kerja, namun untuk menuju kesana juga diperlukan pembekalan dalam persiapannya. Bekal informasi ketenagakerjaan serta persiapan hal teknis dan non teknis dalam melamar pekerjaan akan menjadi nilai tambah agar calon tenaga kerja mampu mendapatkan lowongan yang diinginkan.
Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Wonogiri melihat bahwa pembekalan dalam menyiapkan lamaran kerja baik dari sisi teknis maupun non teknis merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam masuk dunia kerja. Untuk meningkatkan inovasi layanan penempatan tenaga kerja melalui Program Inovasi Jendela Kerja, yang meliputi :
a.Layanan AK1
b.Layanan Informasi Pasar Kerja
c.Layanan Konseling
d.Layanan Career Class
e.Layanan Link and Match
f.Layanan Fasilitasi Rekrutmen
g.Layanan Fasilitasi CPMI
h.Layanan Pembinaan Bursa Kerja Khusus
